Definition List

header ads

Jadi Favorit Detikers! Duet Ganjar-Erick 2024 Sangat Memukau di Acara The Matchmaker


Makin banyak detikers yang ikut vote capres-cawapres favorit untuk Pemilu 2024 di program The Matchmaker. Hasil sementara The Matchmaker menunjukkan duet Ganjar Pranowo dan Erick Thohir ternyata jadi favorit.

Seperti diketahui, The Matchmaker hadir untuk menampung aspirasi publik soal siapa figur-figur yang cocok berpasangan di Pilpres 2024. The Matchmaker adalah program eksklusif yang diinisiasi detikcom dalam rangka menyambut Pemilu 2024. Program ini mengajak detikers untuk memilih dan menjodohkan tokoh-tokoh yang dinilai cocok untuk menjadi pasangan bakal calon presiden dan calon wakil presiden.

Tahap pertama The Matchmaker yaitu tahap menjodohkan telah berlangsung pada 1 Desember 2022-9 Februari 2023 dan menghasilkan 5 besar pasangan capres-cawapres yang paling banyak diusulkan detikers.

Kini, The Matchmaker memasuki tahap kedua, yaitu tahapan detikers bisa memilih pasangan favorit untuk menjadi capres-cawapres dari 5 besar tahap sebelumnya. Jika ada nama tokoh yang ingin dipilih tapi tidak ada di daftar, detikers bisa menulis nama tokoh yang diinginkan.

Hingga pekan kedua, sudah hampir 2.000 vote masuk ke The Matchmaker pada 20 Februari-6 Maret 2023. Berikut hasil sementaranya:

1. Ganjar Pranowo & Erick Thohir: 763
2. Ganjar Pranowo & Ridwan Kamil: 696
3. Anies Baswedan & Agus Harimurti Yudhoyono: 180
4. Prabowo Subianto & Ganjar Pranowo: 122
5. Prabowo Subianto & Erick Thohir: 48

Kalau menurut detikers, siapa yang cocok berpasangan dan maju sebagai capres-cawapres di Pemilu 2024? Jika nama calon yang diinginkan tak ada di daftar, kamu bisa menulis nama tokoh yang diinginkan.

Caranya yaitu buka The Matchmaker di LINK INI dan ikuti langkah-langkah polling berikut ini:

1. Klik "Ikuti Voting" untuk membuka formulir.
2. Login dengan akun MPC atau pilih register jika belum memiliki akun MPC.
3. Pilih salah satu pasangan yang menurut detikers cocok jadi duet Capres dan Cawapres untuk maju Pemilu 2024.
4. Masukkan nama rekomendasi di kolom yang disediakan jika pilihan Anda tidak ada di daftar.
5. Klik "Selanjutnya" jika Anda sudah memilih.
6. Klik "Submit" jika sudah yakin dengan pilihan Anda atau "Kembali" jika ingin mengganti pilihan.

Posting Komentar

0 Komentar