Muhammadiyah harus bisa menangkis berbagai persepsi negatif dan terus berkontribusi nyata kepada masyarakat, demikian disampaikan Ganjar Pranowo dalam pembukaan Muswil Muhammadiyah Jawa Tengah di Kota Tegal, Sabtu 04 Maret 2023.
"Andai kata orang yang memiliki persepsi negatif tahu, Muhammadiyah itu mengelola jamaah, pendidikan, kesehatan serta lembaga zakat pasti mereka akan terpesona," kata Gubernur Jawa Tengah.
Menurutnya kontribusi Muhammadiyah itu banyak, hasilnya nyata dan memakmurkan masyarakat. Dalam acara Musyawarah Wilayah (Muswil) ini dia berharap, Muhammadiyah tetap menyebarkan Islam penuh kedamaian dan berkemajuan.
Pembukaan Muswil Periode Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan 'Aisyiyah Jawa Tengah ini, berlangsung di GOR Wisanggeni Kota Tegal, Jawa Tengah, Sabtu 04 Maret 2023.
Tak kurang 5.000-an peserta dan penggembira memadati area Muswil Muhammadiyah Jawa Tengah, acara ini dihadiri ribuan utusan maupun penggembira dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten dan Kota se Jawa Tengah.
Selain Pimpinan Wilayah Muhammadiyah dan Aisyiyah Jawa Tengah, acara ini juga dihadiri Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan sejumlah tamu undangan lainnya.
"Utusan Muswil ini 1.520 orang, hampir mendekati utusan Muktamar beberapa waktu lalu, sekitar 2.600. Muhammadiyah di Jawa Tengah sekitar 40 prosen dari seluruh Indonesia," kata Ketua PWM Jawa Tengah KH Tafsir, dalam sambutan pembukaan acara ini.
Usai pembukaan, rangkaian acara Muswil Muhammadiyah Jawa Tengah berlanjut malam harinya. Sebagaimana agenda yang telah terjadwalkan, dilaksanakan sidang dan pemilihan anggota PWM Jawa Tengah.
Pemilihan anggota PWM yang dilaksanakan di Hotel Shangri-La Kota Tegal. ini, menggunakan sistem e-voting sebagaimana yang dilakukan saat acara Muktamar ke-48 di Solo beberapa waktu lalu.
39 Calon Anggota Tetap PWM yang sudah disahkan Panlih Muswil, beragam latar belakangnya. Baik Kiai, tokoh masyarakat, akademisi, praktisi, hingga wirausahawan.
Salah satu daftar calon anggota tetap PWM yang ditetapkan dalam Muswil kali yang berlatar akademisi, terdapat nama Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Sofyan Anif. Selain itu juga tercatat nama Dekan Fakultas Agama Islam UMS, Syamsul Hidayat.
0 Komentar