Definition List

header ads

Ganjar Pranowo Masih Jadi Pilihan Calon Presiden Favorit!!! Namanya Mencuat di E-voting Sementara Hingga Musra XVII.


E-voting sementara dilakukan oleh panitia Musyawarah Rakyat (Musra) Nasional.

Hingga pelaksanaan Musra XVII yang digelar di Kota Semarang, Ganjar Pranowo masih menjadi pilihan calon presiden favorit masyarakat.

Menurut Andi Gani Ketua Dewan Pengarah Musra Indonesia, posisi kedua dalam e-voting sementara calon presiden ditempati Prabowo Subianto.

"Untuk posisi ketiga dalam e-voting sementara hingga Musra XVII ditempati Airlangga Hartarto," paparnya, Sabtu (4/2/2023).

Tak hanya e-voting sementara calon presiden pilihan peserta Musra, ia juga memaparkan hasil e-voting calon wakil presiden.

Di mana calon wakil presiden favorit yang dipilih peserta hingga Musra XVII adalah Mahfud MD.

Sosok lain yang dicalonkan masyarakat dalam e-voting adalah Muldoko, Sandiaga Uno dan Erik Tohir.

"Hasil pasti e-voting hingga Musra XVII akan keluar Rabu pekan depan dan akan kami laporkan ke Presiden Joko Widodo," ujarnya.

Andi juga menanggapi pelaksanaan Musra XVII yang digelar di Kota Semarang.

Menurutnya, Musra yang dihadiri ribuan masyarakat Jateng sangat luar biasa.

Dari pelaksanaan Musra XVII, ia melihat animo masyarakat Jateng untuk menyampaikan calon presiden yang mereka inginkan sangat tinggi.

"Hal tersebut menunjukan demokrasi di Jateng benar-benar berjalan baik. Meski para peserta punya pilihan masing-masing, namun antar pendukung tidak ada gontok-gontokan," tambahnya.

Posting Komentar

0 Komentar