Definition List

header ads

Rakornas PAN! Zulhas Suarakan Perjodohan Ganjar-Erick untuk Pemilu 2024


Parta Amanat Nasional memberikan sinyal akan menjodohkan Ganjar Pranowo dengan Erick Thohir di Pilpres 2024.

Hal itu katakan Ketua Umum Parta Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) dengan sebuah pantun.

"Jalan jalan ke Simpang Lima, jangan lupa membeli lumpia. Kalau Pak Ganjar dan Pak Erick sudah bersama, insyaallah Indonesia tambah jaya," kata Zulhas di akhir pidatonya disambut tepuk tangan.

Hal itu disampaikan di hadapan Jokowi dan 2.400 peserta kader PAN yang menghadiri Workshop dan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemenangan Pemilu Partai Amanat Nasional (PAN) di Hotel Padma, Semarang, Minggu (26/2/2023).

Dalam pidatonya, Zulhas juga menyebut rambut Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kian memutih.

Menurutnya, rambut putih Ganjar itu karena dirinya terus bekerja keras bagi rakyat.

"Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, keliatan rambutnya tambah putih. Itu alami sebagaimana tanda-tanda dari presiden. Karena beliau kerja keras siang malam karena beliau bekerja keras memajukan masyarakatnya," kata Zulkifli disambut tepuk tangan kader.

Lebih lanjut, Zulhas juga mengucapkan selamat atas kedatangan Menteri BUMN Erick Thohir.

Ia menyebut Erick sudah seperti saudara sendiri dan dianggap kader PAN.

"Selamat datang Menteri BUMN Erick Erick Thohir yang baru terpilih sebagai ketum PSSI, karena saudaraku Erick Thohir sudah anggap sebagai kader partai," jelas dia.

Acara rakornas juga dimeriahkan dengan penampilan Pasha-Ungu, Desi Ratnasari, dan Happy Asmara.

Zulhas menegaskan, rakornas harus menjadi acara yang menyenangkan bagi para kader.

"Masyarakat harus diajak bahagia. Berpartai itu harus riang gembira. Kalau marah-marah terus turun suaranya," ungkap Zulhas disambut riuh tepuk tangan ribuan kader.

Posting Komentar

0 Komentar